Skip to main content

Posts

Showing posts from July, 2021

Kampung Solor, Surga Kuliner Seafood di Kupang

Para penggemar makanan laut, mari merapat.. Kalau kalian penggemar seafood dan berencana ke kota Kupang (setelah pandemi Covid-19), saya punya rekomendasi tempat makan seafood yang enak dan murah meriah. Kampung Solor, namanya. Kampung Solor ini terletak di Kota Kupang lama, sekitar 10-15 menit dari Hotel Sotis Kupang. Lokasinya dekat dengan pantai Kupang, jadi nggak heran kalau ikan yang dijual di sini sangat beragam dan terasa sangat fresh.   Untuk menikmati kuliner di Kampung Solor ini, sebaiknya datang di sore menjelang malam hari karena tempat ini baru buka di waktu itu. Begitu memasuki area Kampung Solor, kita akan dihadang oleh puluhan warung makan yang berjejer, siap memanjakan mata dan lidah kita.    Sumber gambar: dokumentasi pribadi Yuk, kita pilih ikannya! Ikan baronang? Ada.. Ikan kakap merah? Ikan kakatua? Ada.. Ikan kue? Ada.. Ikan kerapu? Ada.. Udang? Ada.. Cumi? Ada.. Kepiting? Ada.. Next , jenis masakannya, mau.. Dibakar? Bisa.. Digoreng? Bisa.

Romeo India Sierra Kilo Alpha

Belum paham apa maksud judulnya? Baiklah, saatnya story time.. Di awal tahun 2018, ada acara yang cukup besar di kantor dan melibatkan banyak pihak eksternal, mulai dari Kementerian, BUMN, Perbankan, Perusahan Swasta, dan lain sebagainya. Saya pun diberi tugas untuk mengirimkan undangan dan melakukan konfirmasi kehadiran tamu. Biar cepet, konfirmasinya pakai telepon, tuh. Singkat cerita, salah satu perusahaan meminta saya bertukar alamat email untuk korespondensi acara. Berhubung alamat emailnya susah, saya minta Person In Charge (PIC)nya untuk mengeja alamat email dan ia pun mengeja huruf per huruf dengan kata-kata. Saya yang terbiasa mengeja huruf dengan A Be Ce De bingung dong. Saya pun minta PICnya untuk mengulang ejaannya berkali-kali. Dengan amat sangat polos, saya menuliskan kata per kata yang ia sebutkan itu. Di situ barulah saya sadar kalau huruf depan dari kata yang diucapkan itu adalah huruf yang dimaksud/dieja. Nah, tibalah giliran saya untuk menyampaikan alamat email. Untu